GridOto.com - Jeep Wrangler JL ini garapan Bruiser Conversions, bengkel khusus engine swap asal Florida, Amerika Serikat.
Sekilas tidak ada ubahan di bagian eksterior Jeep Wrangler JL ini, namun konsentrasi ada di balik kap mesin.
Jeep Wrangler JL ini awalnya memakai mesin V6 3.600 cc Pentastar.
Namunmesin JL Wrangler itu sudah digantikan dengan mesin Convertte LS3 V8.
(BACA JUGA: Video: Adu Kuat Tarik Jeep Grand Cherokee Vs Audi Q7, Siapa Yang Menang?)
Yang mengesankan tentang JL LS3 V8 ini adalah bahwa mesin “fully integrated” dengan sistem OEM.
Bruiser Conversions menyatakan bahwa semua instrumen, indikator dan kontrol sistem bawaan dapat bekerja secara normal.
Seperti cruise control, hill descent mode, tip start, dan tap shift systems, dapat terintegrasi dengan mesin LS3 tersebut.
Mesin ini dipasangkan dengan transmisi otomatis 8 percepatan yang juga bawaan JL Wrangler ini.
(BACA JUGA: Kocak! Slot Parkirnya Dipakai, Pengemudi Jeep 'Balas Dendam')
Bruiser Conversions mengklaim bahwa mesin ini dapat menghasilkan tenaga 450 dk dan torsi 623 Nm
Mau denger bagaimana suaranya? Coba dengerin nih!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | autoevolution |
KOMENTAR