GridOto.com - Zaman memang makin canggih, penerapan teknologi dari satu tempat bisa pindah ke tempat lain.
Misalnya di mobil listrik Nissan Leaf, punya fitur yang sama dengan kapal penangkap ikan!
Maksudnya bukan berarti mobil ini bisa dipakai buat memancing ikan ya...
Fitur tersebut adalah sistem sonar yang dipakai buat mendeteksi gerakan.
Umumnya sonar dipakai buat mendeteksi ikan di laut nih Sob!
(BACA JUGA: Enggak Nyangka, Bos Nissan Indonesia Punya Hobi Keren Ini! Bisa Nebak?)
Buat kamu yang belum tahu, sonar adalah singkatan dari SOund Navigation And Ranging.
Sistem sonar ini dipakai untuk memandu sistem ProPilot dari Nissan Leaf yang membuatnya menjadi mobil dengan kendali otomatis alias autonomous.
Enggak cuma satu, Nissan Leaf dibekali 12 sensor sonar yang dipasang di sekeliling bodinya.
Jadinya pergerakan apapun di sekeliling mobil bisa terdeteksi, sehingga sistem ProPilot bisa memilih jalur yang paling aman dan efektif.
GridOto kebetulan sudah lihat langsung nih sistem sonar di Nissan Leaf saat acara Nissan Futures di Singapura beberapa waktu lalu.
Sekadar informasi, New Nissan Leaf diklaim Nissan sebagai Electric Vehicle (EV) paling laris di dunia dengan penjualan yang telah melebihi 300 ribu unit.
Daya listrik kendaraan ini memiliki output 110 kW dan torsi 320 Nm yang dirancang untuk memberikan akselerasi dan kenyamanan berkendara yang lebih baik.
Kabar bagusnya, Nissan memang resmi bakal mendatangkan mobil New Nissan Leaf di Asia Tenggara.
Sobat GridOto sudah enggak sabar menunggu New Nissan Leaf dipasarkan di Indonesia?
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR