Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Fuso Tetap Menjadi Raja Kendaraan Niaga

Taufiq JF Putra - Senin, 12 Februari 2018 | 20:10 WIB
Mitsubishi Fuso
Tribunnews
Mitsubishi Fuso

GridOto.com - Sepanjang 2017, penjualan Mitsubishi Fuso mencapai mencapai 44,8 persen dari total penjualan nasional.

Angka tersebut mengalami penurunan, jika dibanding dengan market share yang diperoleh pada 2016, sebesar 45,7 persen.

Meski begitu, merek kendaraan niaga ini yang dipasarkan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) secara volume penjualan meningkat hingga 28 persen.

Jika dibandingkan dengan perolehan tahun 2016 lalu sebesar 33.061 unit, jumlah totalnya pada 2017 mencapai 42.319 unit.

(BACA JUGA: Jangan Salahkan Tanjakan Emen! Ini Penyebab Kecelakaan Di Subang )

"Untuk segmen Light Duty Truck (LDT) share meningkat dari tahun lalu 55 persen, pada 2017 menjadi 58 persen, angkanya 38.116 unit," ujar Duljatmono, Direktur Sales & Marketing KTB.

"Sementara sisanya disumbang Medium Duty Truck (MDT) 4.097 unit dan tracktor head 106 unit. Kelas MDT share kami 18 persen, itu kami masih perlu effort lagi yang lebih besar untuk meningkatkan share kami," lanjutnya.

Duljatmono menyebutkan kalau peningkatan penjualannya didorong oleh 3 sektor bisnis yang sedang dalam performa baik.

"Masih 3 sektor, pertama infrastruktur yang terus tumbuh, kedua komoditas seperti sawit yang harga dan demand masih bagus.

"Kemudian ketiga itu yang sisa dari tahun 2016, yakni batubara yang pada kuartal IV, permintaannya naik terus dan harganya juga bagus," tutur Duljatmono.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pangsa Pasar Turun, Fuso Masih Jadi “Raja” di 2017

Editor : Iday
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa