GridOto.com - Rasa tak percaya atas kecelakaan maut di Tanjakan Emen, Subang, Jawa Barat, tidak hanya dirasakan keluarga korban.
Pasalnya, hingga siang ini istri dan keluarga sopir bus pariwisata tersebut belum mengetahui status tersangka yang telah ditetapkan kepada Amirudin (32).
Istri Amirudin, Tia Yulianingsih (19) mengatakan belum ada pihak kepolisian yang datang langsung ke rumahnya.
Dikutip GridOto.com dari Tribunnewsbogor.com yang bertanya kepada Tia mengenai status tersangka suaminya, dia tidak memberikan banyak jawaban.
(BACA JUGA:Analisis Kementerian Perhubungan Darat, Ini Penyebab Kecelakaan Tanjakan Emen )
"Amit-amit jangan sampai, semoga beritanya salah, enggak percaya saya," ungkap Tia, Senin (12/2/2018).
Senada dengan tanggapan Tia, ibu kandung Amirudin, Ami (60) menyatakan keraguannya.
"Semoga cuma kesalahan mesin busnya aja, Mas," ujar Ami.
Tia dan Ami mempercayai kecelakaan yang terjadi pada Sabtu sore lalu disebabkan rem bus yang blong, bukan kesengajaan Amirudin.
(BACA JUGA: Fakta Baru dari Sopir Bus yang Menewaskan 27 Orang di Tanjakan Emen, Siapa yang Salah?)
Sampai saat ini, Amirudin telah ditetapkan sebagai tersangka dan berada di Kepolisian Sektor Subang untuk menjalani perawatan dan pemeriksaan.
Duh, miris juga ya?
Artikel Ini Sudah Tayang di Tribunnews.com Dengan Judul Istri Sopir Bus Maut Tanjakan Emen Tak Percaya Suaminya Jadi Tersangka: Semoga Cuma Kesalahan Mesin
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribunnews.com |
KOMENTAR