Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kemenhub Ajak Kemenkominfo Untuk Bahas Persoalan Taksi Online, Apa Lagi Nih?

Gagah Radhitya Widiaseno - Senin, 12 Februari 2018 | 09:10 WIB
Ilustrasi Taksi online
Kompas.com
Ilustrasi Taksi online

GridOto.com - Keberadaan taksi online memang sudah menjamur di mana-mana.

Hal ini membuat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuat aturan baru dengan terbitnya Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 108 Tahun 2017.

Tetapi hal ini ternyata masih banyak yang menolak khususnya untuk para driver taksi online.

Aksi penolakan tersebut membuat Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Budi Setiyadi putar otak.

Kali ini, Budi mengajak Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo) membuat peraturan yang mengatur keberadaan perusahaan penyedia taksi online.

(BACA JUGA : Video Dishub Lakukan Razia Taksi Online Di Mall, Sopir Taksi Online Curhat Begini)

"Itu dari kami, kalau bisa Kemenkominfo buat Peraturan Menteri juga. Karena PM 108 ini masalah transportasinya, belum masalah aplikasinya," ujar Budi pada Kompas di Graha Bumi Pala, Temanggung, Minggu (11/2/2018).

Budi mengusulkan, dalam peraturan di Kemenkominfo terdapat aturan yang menghubungkan komunikasi antara sopir taksi online dengan perusahaan penyedia aplikasi.

"Jadi selama ini pengemudi di-suspend itu dia (sopir) enggak bisa protes ke sana (aplikator). Makanya, dia (sopir) minta dihubungkan dari Kemenkominfo ke aplikator supaya ada perlindungan," tutur Budi.

Budi menambahkan, permintaan tersebut akan diungkapkannya pada pertemuan pada Senin (12/2/2018) bersama pejabat Kemenkominfo.

"Nanti Senin saya akan rapat dengan Kemenkominfo, ya ngomongin terkait sopir dengan aplikator itu," ucapnya.

Artikel ini sudah dipublikasikan di kompas.com dengan judul Kemenhub Minta Kemenkominfo Buat Aturan soal Perusahaan Aplikasi Taksi Online

Editor : Hendra
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa