GridOto.com - Pada ajang Osaka Auto Messe 2018, turut ambil bagian pabrikan asal Prancis, Renault.
Kali ini Renalut membawa 3 perwakilannya untuk mejeng di event modifikasi tersebut. Berikut line-upnya:
1. New Megane RS
Membawa tampilan anyar yang lebih segar dan agresif dengan fascia baru. Sebut saja bumper depan baru dengan 3 titik fog lamp unik di bumper.
Renault Mégane Renault Sport yang baru didukung oleh mesin 1.800cc bertenaga 278 dk dan torsi 390 Nm.
(BACA JUGA: Tim F1 Renault Umumkan Tanggal Peluncuran Mobil RS18 untuk 2018)
2. New Renault Megane GT
Sama seperti sebelumnya, New Renault Megane GT juga tampi dengan kesan baru yang lebih sporty. Seperti fascia yang dibuat layaknya Koleos.
Mobil ini mengusung mesin 1.600 cc turbocharger bertenaga 205 dk pada 6.000 rpm dan torsi sebesar 280 Nm dari 2.400 rpm
3. Renault Twingo GT
Renault Twingo GT ini mewakali city car Renault untuk ajang Osaka Auto Messe 2018.
Mobil mungil ini didukung jantung pacu 898 cc 3 silinder turbo yang mampu menghasilkan tenaga 110 dk dan torsi 170 Nm.
(BACA JUGA: Pembalap F1 Tim Renault Carlos Sainz Ikut Jejak Ayahnya, Sebagai Apa?)
Kira-kira, bakal masuk Indonesia semua enggak yah Sob?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Renault,automesse |
KOMENTAR