GridOto.com - Musim hujan memang menjadi momok bagi setiap pengendara motor.
Bagi setiap pengendara jika menghadapi hujan haruslah menyiapkan peralatan untuk menghalau hujan.
Seperti jas hujan dan sepatu air minimal harus disediakan.
Tapi seiring berkembangnya zaman, inovasi terus berkembang.
Salah satunya sebuah motor yang dibuat khusus untuk menerjang hujan.
(BACA JUGA : Tips Berkendara Motor Aman Saat Hujan, Jangan Sampai Kayak Dilan Sob)
Seperti GridOto.com lihat dari grup facebook FORUM JUAL BELI MOBIL BEKAS BATAM, sebuah motor dengan atap yang diyakini mampu menghalau air hujan sudah hadir di Indonesia.
Pemilik akun Zaki Abu Hakim pun memperkenalkan dengan nama Tobil atau singkatan dari motor mobil.
Motor ini sudah dilengkapi dengan panel penutup berbentuk bodi mobil yang dipasang pada sepeda motor.
Pada foto yang ia unggah, panel tersebut terpasang pada dek kaki sepeda motor matik dan ditopang oleh sebuah plat.
Pada bagian belakang, panel ini ditopang oleh besi yang tersambung ke rangka sepeda motor.
(BACA JUGA : 5 Hal yang Wajib Diperhatikan Saat Memilih Jas Hujan)
Tobil memiliki kaca depan dan belakang yang cukup lebar untuk membuat penggunanya memiliki sudut pandang yang lebar.
Karena bentuknya yang seperti mobil, Tobil bisa menghindarkan penggunanya dari panas dan hujan.
Beberapa netizen pun merespon dengan unggahan dari Zaki Abu Hakim.
Kira-kira kalau dijual di Indonesia bakal laku keras gak ya?
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Facebook.com/FORUM JUAL BELI MOBIL BEKAS BATAM |
KOMENTAR