Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Merawat Motor Bercat Doff, Jangan Dipoles Pakai Wax Bro

Luthfi Anshori - Rabu, 7 Februari 2018 | 23:27 WIB
Cat doff tidak boleh dipoles menggunakan wax khusus cat glossy
Fadhliansyah
Cat doff tidak boleh dipoles menggunakan wax khusus cat glossy

GridOto.com - Saat ini banyak motor-motor keluaran terbaru yang menggunakan cat doff sebagai standarnya, bro.

Sebut saja Yamaha NMAX dan Aerox 155, ada warna doff sebagai pilihan.

Lalu apakah perawatan cat doff sama dengan cat glossy?

Aldi Geribaldi, owner dari Restomax Moto Detailing menjelaskan kepada GridOto.com (7/2).

"Kalau doff dia enggak boleh di wax seperti cat motor glossy, bisa rusak nanti warnanya," buka Aldi.

(BACA JUGA: Efek Motor Nggak Langsung Disiram Air Bersih Setelah Kena Air Hujan )

"Kita ada cairan khusus untuk cat doff, jadi nanti hasilnya lebih bersih untuk motornya," tambahnya.

Hal tersebut juga dikonfirmasi oleh Enji Bule selaku detailer dari Restomax moto Detailing.

"Jangan pakai wax untuk cat glossy di cat doff, bisa menimbulkan bercak-bercak putih nanti di motor," buka Enji.

Untuk cairan poles untuk doff nya memang diakui Aldi masih sulit didapatkan di Indonesia.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa