GridOto.com - Beberapa waktu lalu ramai tentang masalah Mercedes-Benz Indonesia yang tidak ingin menyerahkan data penjualannya ke Gaikindo.
Namun akhirnya masalah ini telah memiliki jalan keluarnya.
Hal ini diungkapkan oleh Roelof Lamberts, President & CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia kepada beberapa awak media di Mandarin Oriental Hotel Jakarta (6/2/2018).
Roelof menyebut kalau Pemerintah dalam hal ini Kementerian Perindustrian, sudah mau memberikan jalan keluar terkait permasalahan data.
(BACA JUGA: Ini Tujuh Merek Motor Sementara Yang Bakal Pamer di GIIAS 2018 )
"Gaikindo sudah berusaha untuk membantu maupun mengakomodasi kesulitan yang Mercedes-Benz Indonesia hadapi, dan kami sudah menemukan solusi," ungkap Roelof.
"Jadi Pemerintah melalui Kementerian Perindustrian akan menyediakan satu tautan pada situs resmi mereka, yang dapat menghubungkan ke data Gaikindo," sambungnya.
Hal tersebut pun juga dikonfirmasi Gaikindo, bahwa Mercedes-Benz Indonesia akan menyerahkan data penjualannya.
"Status saat ini adalah sudah didapatkan titik temu. Mereka bersedia untuk mengirimkan data sesuai dengan permintaan," kata Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi di Jakarta, Selasa (6/2/2018).
Sebelumnya Mercedes-Benz Indonesia tidak setuju menyerahkan data penjualannya karena Gaikindo bukan lembaga Pemerintah.
Hal itu menurut kebijakan Daimler sendiri, hanya Pemerintah yang berwenang bersangkutan untuk melakukan publikasi data.
Editor | : | Akbar |
KOMENTAR