GridOto.com - Pada saat balapan berlangsung terkadang ada hal-hal yang tidak disangka-sangka terjadi.
Salah satunya adalah hewan yang masuk ke sirkuit.
Misalnya saja di sirkuit Phillip Island, Australia.
Sirkuit Phillip Island terkenal dengan kejadian berkaitan dengan salah satu jenis hewan, yakni burung.
Sirkuit ini terletak dekat dengan laut sehingga terkadang ada burung camar yang masuk ke sirkuit.
(BACA JUGA: Casey Stoner Ungkap Kendalanya Kembali Naik Motor MotoGP)
Tahun 2015 lalu, Andrea Iannone ketika masih berada di tim Ducati MotoGP berpapasan dengan burung camar di trek.
Entah sengaja atau tidak Andrea Iannone membuat gerakan yang pada akhirnya menyundul burung camar itu dengan helmnya.
Jorge Lorenzo juga pernah mengalami kejadian dengan burung camar di sirkuit ini.
Pada tahun 2013, juga di Phillip Island, ada burung camar yang tertabrak motor Jorge Lorenzo.
Pada akhirnya burung ini nyangkut di fairing Jorge Lorenzo.
Di ajang balap roda empat, Formula 1 juga pernah ada kejadian berkaitan dengan hewan.
Tepatnya di F1 Canada 2015, seekor marmot tanah besar menyebrang trek.
Untungya marmot tanah ini segera berlari ke pinggir ketika mobil F1 hendak melintas.
Kejadian berkaitan dengan hewan di trek lain terjadi di F1 India.
(BACA JUGA: Bos Tim F1 Ini Menanti Pertempuran Lewis Hamilton dan Fernando Alonso)
Hal ini terjadi ketika sesi latihan pertama.
Para kru sirkuit mengejar anjing itu dan mencoba menangkapnya.
Pada akhirnya sesi latihan itu dihentikan.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR