GridOto.com - Pada tes pramusim hari kedua di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, dua pembalap Honda sudah mengetes aero fairing baru mereka.
Salah satu pembalapnya, Dani Pedrosa sempat mencobanya beberapa lap.
Dilansir GridOto.com dari GPone.com, Dani Pedrosa memberi komentar mengenai aero fairing ini.
Menurutnya ada sisi positif dari aero fairing ini, salah satunya lebih besar dan berat.
(BACA JUGA: Johann Zarco Penolong Yamaha di Tes Pra Musim MotoGP Malaysia Hari Ketiga)
"Ya, lebih besar daripada yang kami gunakan dulu," kata Dani Pedrosa.
Namun hal itu juga membawa satu sisi positif.
"Sekarang motor tidak terlalu banyak wheelie," tambahnya.
"Meski di kecepatan penuh, kami menemukan nilai yang menarik," kata Dani Pedrosa.
Pengujian di beberapa lap tidak membuat Dani Pedrosa merasa puas.
(BACA JUGA: Hasil Tes MotoGP Sepang 2018 Hari Ke-2: Yamaha Jadi yang Tercepat)
"Meski demikian, kami butuh untuk melihat bagaimana performa motor di beberapa fase saat menikung," kata Dani Pedorsa.
"Kami butuh untuk menguji aerodinamika baru di trek lain, jadi kami bisa melihat kami lebih baik atau tidak," tambahnya.
Selain menguji aero fairing Dani Pedrosa juga menguji mesin baru di tes pramusim Sepang.
"Dengan mesin baru aku langsung merasa percaya diri," kata Dani Pedrosa.
(BACA JUGA: Ini Hasil Tes Sepang Hari Ke-3, Jorge Lorenzo Pecahkan Catatan Waktu Tercepat )
Dani Pedrosa juga sudah pernah menguji mesin di akhir musim 2017 lalu, tepatnya di Valencia.
"Kami akan memutuskan mana yang akan digunakan nanti," kata Dani Pedrosa.
"Honda yang akan menentukan," koreksinya sambil tertawa.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | gpone.com |
KOMENTAR