GridOto.com - Musim hujan sudah mulai turun di berbagai daerah di Indonesia.
Tentunya bagi bikers, berkendara di musim hujan membutuhkan persiapan untuk berkendara aman dan lancar.
Salah satunya adalah jas hujan yang wajib selalu dibawa ketika berkendara.
Namun memilih jas hujan tidak sembarangan.
Salah pilih, bisa-bisa membuat penggunanya celaka.
(BACA JUGA : Simpan Jas Hujan Di Bagasi Ternyata Salah Besar, Ini Cara Merawatnya!)
Beberapa produsen jas hujan berlomba-lomba untuk memperbaiki model dan bahan pada produk mereka dari tahun ke tahun.
Pada tahun 2018 ini, produsen jas hujan mengeluarkan model baru dengan desain yang cukup unik yakni jas hujan golf.
Anggi Novaini, penjual jas hujan mengakui bahwa awalnya banyak permintaan dari pembeli untuk jas hujan ini.
(BACA JUGA : Memasuki Musim Hujan, Hindari Penggunaan Jas Hujan Ini Bagi Pemotor)
"Awalnya kami gak tahu, tapi beberapa pembeli datang cari model jas hujan golf. Waktu kami kulak di pasar ada, langsung kami stok. Memang ini banyak dicari karena multifungsi, bisa jadi jas hujan kelelawar bagian belakangnya lebar, atau jas hujan yang dipakai individu," jelasnya.
Jas hujan golf terdiri dari atasan dan bawahan celana.
Atasannya memiliki desain cukup lebar tanpa kancing di bagian depan dan resleting di bagian samping kanan kiri yang bisa di buka untuk jaket kelelawar.
"Kelebihan dari jas hujan golf ini kalau pakai tas ransel besar, jas hujan tetap longgar. Beda dengan jas hujan jaket," akunya.
Jas hujan ini dibanderol dengan harga Rp 150 ribu hingga Rp 160 ribuan.
Cukup terjangkau bukan?
Artikel ini sudah dipublikasikan di tribunnews.com dengan judul Butuh Jas Hujan? Ini Dia Tren Jas Hujan di Tahun 2018 yang Bisa Jadi Referensi Anda
Editor | : | Iday |
Sumber | : | tribunnews |
KOMENTAR