Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Alphard Tampil Ceper Dijejali Pelek 21 Inci

Hikmawan M Firdaus - Rabu, 24 Januari 2018 | 12:57 WIB
Toyota Alphard garapan tuner Jepang, Kuhl Racing
gazoo
Toyota Alphard garapan tuner Jepang, Kuhl Racing

GridOto.com - Kuhl Racing sebagai rumah modifikasi asal Jepang sudah banyak menghasilkan karya modif keren. 

Salah satunya adalah Ghost Alphard 30A-GT, yang aslinya MPV mewah yang kini punya wajah sangar.

Berdasar pada Toyota Alphard warna hitam,  Kuhl Racing membuat tampilan mobil ini nampak beda. 

Fascia Toyota Alphard ubahan Kuhl Racing
Gazoo
Fascia Toyota Alphard ubahan Kuhl Racing

Terlebih lagi pada bagian fascia dengan desain lampu dari Kitz dan bumper baru racikan dari Kuhl racing yang terlihat mepet aspal. 

(BACA JUGA: Inilah Tampilan Terbaru Toyota Alphard dan Vellfire 2018)

Desain bumper yang lebih agresif tampak cocok dengan desain gril Alphard yang lebar.

Tampil sangar juga terlihat di bagain belakang dengan spoiler belakang baru dan diffuser baru lengkap dengan 4 lubang knalpot. 

Toyota Alphard ubahan Kuhl Racing
Gazoo
Toyota Alphard ubahan Kuhl Racing

Pada bagian pintu bagasi juga diberikan aksen serat karbon yang menyatu dengan lampu belakang custom.

Alphard ini ditopang oleh pelek VERZ KCV03 Wdisk CSK ukuran 21 inci dan ban FALKEN FR 245/35R21.

(BACA JUGA: Ini Perbedaan Toyota Alphard Versi Importir Umum Dengan APM)

Roda Alphard ini juga hampir tenggelam kedalam fender akibat suspensi yang dirubah.

Menggunakan suspensi udara dari Air Force dan Cusco upper arm serta sedikit sentuhan camber pada kaki-kaki belakang.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa