Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sempat Tertunda Dari 2008, Jalan Tol Serpong-Cinere Terus Dibangun

M. Adam Samudra - Rabu, 24 Januari 2018 | 09:45 WIB
Jalan Tol Serpong-Cinere ditargetkan rampung pada 2019
Jasa marga
Jalan Tol Serpong-Cinere ditargetkan rampung pada 2019

GridOto.com- Hingga minggu kedua di bulan Januari 2018, total realisasi progres pembangunan konstruksi proyek Jalan Tol Serpong-Cinere telah mencapai 8,6%, dengan progres pengadaan lahan sudah mencapai 61%.

Direktur Utama PT Cinere Serpong Jaya (CSJ) Silvester Aryan Widodo selaku anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk menargetkan pada tahun 2019 mendatang tol tersebut sudah bisa beroperasi.

"Kami optimis proyek jalan tol sepanjang 10,14 Km ini dapat dioperasikan sesuai target di tahun 2019," kata Silvester melalui keteranganya di Jakarta, Rabu (24/1).

(BACA JUGA: TOLTol Jakarta-Cikampek II Elevated Ditargetkan Beroperasi April 2019)

Sedangkan untuk Seksi I Ruas Serpong Junction-Pamulang/Martadinata Interchange sepanjang 6 Km akan ditargetkan rampung untuk proses pembangunan konstruksinya pada bulan Desember 2018.

"Demi menempuh target yang telah ditetapkan, kami melakukan sejumlah upaya percepatan, salah satunya adalah dengan mengebut proses pembebasan lahan," katanya.

Selain itu, PT CSJ bersama dengan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengadaan Tanah dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) melakukan komunikasi kepada masyarakat dan pemilik tanah di sekitar lokasi pembangunan proyek jalan tol dan penitipan lahan yang tidak ada pemiliknya ke Pengadilan Negeri Tangerang.

Sebelumnya, pembangunan jalan tol ini sempat terkendala sejak tahun 2008.

Kemudian, mulai dibangun kembali pada September 2017, setelah Jasa Marga bersama dengan Waskita Toll Road (WTR) dan Jakarta Propertindo (Jakpro) mengambil alih saham milik pemegang konsesi sebelumnya. 

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

BAIC BJ40 Plus Tenteng Aksesori Penakluk Alam, SPK di GJAW 2024 Bonus Upgrade Audio Gratis

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa