GridOto.com - Meski sudah diperkenalkan sejak tahun 1995, perjalanan Honda CR-V di Indonesia baru dimulai sejak tahun 2000.
Menurut PT Honda Prospect Motor (HPM) sudah menjual Honda CR-V sejak pertengahan tahun 2000.
Tahun berganti, tercatat sudah lima kali Honda CR-V mengalami pergantian model.
Selama 17 tahun tercatat sudah ada 180 ribu unit Honda CR-V yang ada di Indonesia.
(BACA JUGA: Kerusakan Akibat Gempa, Bisa Dicover. Ini Syaratnya.)
Dikutip dari rilis media, sejak pertama kali dijual hingga tahun 2017 sudah 188.281 unit Honda CR-V yang ada di Indonesia.
Generasi pertama Honda CR-V ini diproduksi pada tahun 1995.
Menganut tema "Refreshing perfomance and comfort of a sedan" Honda CR-V pertama ini hanya mempunyai dua baris layaknya sedan.
Pada akhir milenium, Honda CR-V mengalami revisi pada mesinnya pada tahun 1999.
Revisi yang dilakukan oleh Honda Motor Co. dengan menambah kubikasi mesinnya.
Honda CR-V revisi tahun 1999 sudah mengusung mesin 2.000 cc seperti yang dikutip dari Honda Worldwide.com.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Honda Worldwide,rilis media |
KOMENTAR