GridOto.com - Injektor jadi komponen penting pada motor berteknologi injeksi. Fungsinya sebagai penyemprot, sekaligus mengubah bahan bakar jadi kabut bakal diledakkan busi.
Maka itu, ketika injektor kotor tentunya jumlah semprotannya akan terganggu, yang efeknya bikin tarikan tersendat, seperti ada jeda.
Cara membersihkan injektor pun ada berbagai macam cara. Di Yamaha, ada 3 cara bersihkan injektor.
"Kalau di Yamaha ada 3 cara. Pakai Yamaha Injector Tester, pakai cairan carbon cleaner, dan diinfus pakai cairan MTR," buka Royyan, mekanik Yamaha Flagship Shop Cempaka Putih, Jakarta Pusat, kepada GridOto.com (22/1).
(BACA JUGA: Begini Akibatnya Jika Membiarkan Injektor Motor Injeksi Kotor)
Salah satu cara membersihkan mesin injektor yang cukup populer digunakan adalah metode infus.
Metode infus ini caranya hampir sama dengan memasukkan cairan carbon cleaner ke tangki. Bedanya, pada metode infus, cairan carbon cleaner di-inject langsung ke selang bensin menggunakan perangkat mirip infus.
Caranya, selang bahan bakar dilepas terlebih dahulu, ganti dengan infus yang terhubung dengan tabung khusus berisi carbon cleaner.
"Di Yamaha, menggunakan cairan pembersih merek MTR dengan kapasitas 50cc," terang Royyan.
(BACA JUGA: Kenali Penyebab Motor Injeksi Sulit Dihidupkan)
Setelah itu, tabung akan ditekan dengan angin dari kompresor agar cairan masuk ke ruang bakar untuk melakukan proses pembersihan.
Tekanan angin yang dibutuhkan sendiri berkisar 39-42 psi. Selanjutnya mesin dibiarkan menyala sambil digas.
Metode ini kurang lebih memakan waktu 5 menit sampai cairan pembersih injektor habis dan motor mati dengan sendirinya.
"Kalau cairan pembersihnya dirasa masih kurang. Bisa ditambahkan lagi dengan botol yang baru," kata Royyan.
(BACA JUGA: Biar Paham, Yuk Kenali Komponen dan Sensor dalam Mesin Injeksi)
Soal interval servis, membersihkan injektor ini sebaiknya dilakukan tiap 10.000 km.
"Lebih baik dijadwalkan setiap 10.000 km, supaya kerak di ruang bakar enggak menumpuk terlalu banyak," pungkas Royyan.
Bicara biaya, servis injektor menggunakan model infus ini cukup terjangkau. Untuk jasa membersihkannya sendiri dikenakan tarif Rp 20.000.
Sedang untuk cairan MTR kapasitas 50 cc, dibanderol Rp 35.000. Biaya totalnya jadi Rp 55.000.
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR