Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Upgrade Pelek Yamaha YZF-R25, Tambah Double Disc, Segini Biayanya

Luthfi Anshori - Selasa, 23 Januari 2018 | 09:30 WIB
Double disc terpasang di Yamaha R25
Fadhliansyah
Double disc terpasang di Yamaha R25

GridOto.com - Biar kaki-kaki depan Yamaha YZF-R25 kamu makin 'berisi' dan pengereman makin pakem, solusinya tinggal pasang aja paket pelek lebar dan double disc keluaran V-Rossi.

"Kita ada paket double disc untuk beberapa motor, salah satunya R25," buka Hafaz Alkausar selaku Marketing Manager V-Rossi saat ditemui GridOto.com (22/1).

Paket double disc untuk Yamaha YZF-R25 ini terdiri dari beberapa bagian.

"Jadi paketnya itu terdiri dari bottom shock sebelah kiri, disc brake, dan kaliper," tambahnya.

(BACA JUGA: Buat Pecinta Trabasan, Nih Pilihan Ban Trail dari Berbagai Harga dan Merek)

Hafaz mengatakan, semua part tersebut pemasangannya plug & play, dan peleknya pakai keluaran V-Rossi yang sudah memiliki dudukan cakram sebelah kiri.

"Iya jadi sebelumnya pelek ganti dulu dengan pelek V-Rossi yang memiliki dudukan cakram sebelah kiri dan memiliki ukuran lebar dibandingkan dengan pelek standar R25," ujar Hafaz.

Sebagai informasi, pelek standar R25 memiliki ukuran 2.75 x 17 di bagian depan dan 4.00 x 17 pada bagian belakang.

Sedangkan pada pelek V-Rossi untuk R25, memiliki ukuran 3.50 x 17 di depan dan 5.00 x 17 di belakang.

(BACA JUGA: Honda Potong Harga CBR250RR, Mencoba Curi Calon Konsumen New Ninja?)

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa