Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Untung Malah Buntung, Pencuri Tewas Setelah 10 Menit Melakukan Aksinya

Gagah Radhitya Widiaseno - Minggu, 21 Januari 2018 | 08:38 WIB
Tabrakan dahsyat yang menyebabkan pencuri tewas seketika
Nst.com.my
Tabrakan dahsyat yang menyebabkan pencuri tewas seketika

GridOto.com - Pernah dengar pepatah mau untung malah buntung?

Nah, pepatah ini sangat cocok digambarkan pada seorang pencuri di artikel ini.

Dilansir GridOto.com melalui nst.com.my, pencuri tewas setelah 10 menit melakukan aksi pencurian di Knifepoint, Tiongkok.

Insiden ini terjadi pada hari Kamis (18/1/2018) waktu setempat.

(BACA JUGA : Benarkah Cara Ini Bisa Membuat Kaca Mobil Tidak Mudah Dipecahkan Pencuri?)

Pencuri tersebut tewas lantaran menabrak truk dari arah berlawanan.

Sebelumnya pencuri ini melakukan aksi pencurian dengan memesan taksi online.

Tak lama kemudian, taksi online yang dipesan pria tersebut muncul dan mengantarnya ke kawasan pinggiran kota Changde.

Setelah sampai di tempat, pencuri itu tiba-tiba menodongkan senjata tajam ke sopir taksi online.

Pencuri itu memerintahkan agar turun dari taksi dan meninggalkan semua yang ada di dalam taksi.

Sopir pun menuruti kemauan pencuri tersebut karena sadar dengan keselamatannya.

(BACA JUGA : Bahaya Modus Tolong Korban Kecelakaan Bermotor, Padahal Mau Curi HP)

Pencuri kemudian mengemudikan taksi yang dicurinya dan pergi meninggalkan sopirnya.

Pencuri membawa mobil curiannya ke tempat aman.

Akan tetapi nasib belum berpihak pada pencuri tersebut.

Pencuri itupun tewas seketika setelah menabrak truk bermuatan.

Hal ini memang menjadi pelajaran untuk kita semua agar tidak boleh mengambil barang yang bukan milik kita...

Editor : Niko Fiandri
Sumber : nst.com.my

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa