Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Opsi Pelek dan Ban Biar Pajero Sport Facelift Anda Lebih Kece

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 17 Januari 2018 | 15:12 WIB
Opsi pelek dan ban buat Mitsubishi Pajero Sport
Opsi pelek dan ban buat Mitsubishi Pajero Sport

GridOto.com - Mitsubishi Pajero Sport baru saja menambah daya gedor di segmen Big SUV dengan merilis varian baru Exceed 4x2 AT dan GLX 4x4 MT.

Keduanya merupakan varian tambahan yang diharapkan mampu memenuhi kebutuhan dan selera konsumen yang makin beragam.

Sedikit perubahan di kaki-kaki ialah penggunaan pelek desain pelek baru baik di tipe Exceed 4x2 AT dan GLX 4x4 MT.

Desain pelek Pajero Sport GLX (kiri) dan Pelek tipe Exceed (kanan)
Pilot
Desain pelek Pajero Sport GLX (kiri) dan Pelek tipe Exceed (kanan)
Pada tipe GLX ban berukuran 265/70 R16 sementara pada tipe Exceed pakai ukuran 265/60 R18.

Jika ukuran ban dan pelek standar tersebut kurang, Anda bisa pilih ubahan pelek dan ban aftermarket yang dijual Permaisuri Ban satu ini.

"Ubahannya standar, tapi ingat komposisi penggantian pelek ini pas dan efeknya signifikan" ujar Wibowo Santosa, punggawa Permaisuri Ban.

Mitsubishi Pajero Sport ganti pelek dengan memertahankan ban standar
Permaisuri Ban
Mitsubishi Pajero Sport ganti pelek dengan memertahankan ban standar
Pajero Sport Exceed dan GLX ini bisa pakai pelek berukuran ring 18 inci lansiran ATX AX202 Matte Bronze dengan Black lip mengubah tampilan kaki-kaki tambah sangar.

Sementara ban juga dipasangkan lansiran Dunlop ukuran 265/60 R18.

Pemasangannya cukup simpel tanpa perlu pasang spacer mengingat PCD standar Pajero Sport Exceed dan GLX sama dengan punya Pajero Sport Dakar yakni 6x139,7.

Kalau tertarik, langsung saja kontak Permaisuri Ban lewat akun instagram @permaisuri atau bisa melalui 0817211239.

Atau sambangi workshop Permaisuri Ban di Jl. Mahakam 1 No.5, Jakarta Selatan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa