GridOto.com - MotoGP musim 2018 total melibatkan enam pabrikan, 12 tim, dan 24 pembalap dari sembilan negara.
Line-up pembalap setiap tim untuk MotoGP 2018 sudah diketahui sejak akhir musim 2017 lalu.
Banyak terjadi perubahan line-up pembalap di tim non-pabrikan MotoGP 2018.
Sejak dulu MotoGP dikenal sebagai perlombaan antar tim, pabrikan, dan pembalap, bukan persaingan antar negara.
(BACA JUGA:Beginilah Line Up MotoGP Musim 2018, Ada Nama-nama Baru Lho!)
Namun bukan enggak menarik kita amati negara asal para pembalap MotoGP musim 2018 ini.
Total ada sembilan negara dari 24 pembalap yang berlaga di MotoGP 2018.
Sembilan negara tersebut adalah Italia, Spanyol, Britania Raya, Perancis, Australia, Belgia, Ceko, Swiss, dan Jepang.
Perwakilan terbanyak berasal dari Spanyol dengan sembilan pembalap, diikuti Italia dengan lima pembalap.
Spanyol ada Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Alvaro Bautista, Maverick Vinales, Aleix Espargaro, Pol Espargaro, Tito Rabat, dan Alex Rins.
(BACA JUGA:Peluncuran Motor Baru Ducati, Kaya Bagaimana Rupanya Ya?)
Italia mewakilkan Valentino Rossi, Andrea Dovizioso, Andrea Iannone, Danilo Petrucci, dan Franco Morbidelli.
Perancis ada satu pembalap, rookie terbaik musim 2017 lalu, Johann Zarco.
Jepang yang jadi negara asal 3 pabrikan peserta MotoGP malah cuma wakilkan satu pembalap, Takaaki Nakagami.
Britania Raya ada tiga pembalap yakni Scott Redding, Cal Crutchlow, dan Bradley Smith.
Swiss wakilkan satu pembalap debutan pada MotoGP 2018 ini, Thomas Luthi.
(BACA JUGA:Jangan Kaget! Selesai MotoGP 2018, Bursa Transfer Pembalap Akan Panas)
Xavier Simeon jadi satu-satunya pembalap asal Belgia.
Negeri kangguru Australia mewakilkan Jack Miller yang pindah ke Ducati sebagai satu-satunya pembalap.
Karel Abraham mewakili Ceko serta Jerman yang juga ada satu pembalap, yakni Jonas Folger.
KOMENTAR