Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Merawat Toyota New Avanza Biar Enggak Gampang 'Rewel'

Isal - Senin, 15 Januari 2018 | 10:07 WIB
Harga Avanza tetap stabil?
istimewa
Harga Avanza tetap stabil?

GridOto.com - Meski sudah diakui ketangguhan mesin dan kaki-kakinya, bukan berarti Toyota New Avanza bebas dari perawatan.

Biar enggak gampang rempel, ini bagian dari Toyota New Avanza yang harus diperiksa berkala.

"Asal ganti oli teratur dan tune-up rutin sudah cukup buat pemakaian harian," ujar Imam Priyadi, Instruktur bengkel Toyota Setiajaya Mobilindo kepada GridOto di Depok, Jawa Barat Sabtu lalu (13/1/18).

Oli yang digunakanya pun tidak butuh spek yang terlalu tinggi.

(BACA JUGA: Peluncuran Motor Baru Ducati, Kaya Bagaimana Rupanya Ya?)

Oli yang sesuai anjuran pabrikan sudah cukup.

Mesin Toyota Avanza yang terkenal "bandel"
Faisal/GridOto.com
Mesin Toyota Avanza yang terkenal "bandel"

Kemudian Imam menekankan soal cairan-cairan lainnya selain oli.

"Untuk yang cairan lainnya seperti minyak rem, air radiator dan oli gardan juga sering diperiksa mas," ujar Imam.

Untuk urusan merawat kaki-kaki Toyota New Avanza, Imam memfokuskan kepada cara mengemudi.

"Biar kaki-kaki awet hindari melibas jalan rusak dengan kecepatan yang kencang," ujar Imam.

(BACA JUGA: Mesin Pikap DFSK Super Cab Sama Seperti Chevrolet Spin, Kok Bisa? )

"Lebih baik pelan-pelan saja," tambahnya.

Yang terakhir adalah kondisi kampas rem.

Menurut Imam enggak sedikit pula Toyota New Avanza yang kampas rem habis lantaran jarak tempuh yang jauh.

"Kalau buat harian jangan lupa sering cek kampas rem, apalagi kalau jarak ke kantor lumayan jauh," tambahnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Biar Paham, Hindari Kebiasaan Ini Kalau Tak Mau Mobil RWD Umurnya Pendek

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa