GridOto.com - Warna lampu kendaraan pastinya sudah ditentukan oleh regulasi resmi.
Tetapi masih banyak yang nekat mengganti warna lampu yang tidak sesuai dengan regulasi resmi.
Mengganti warna lampu kendaraan sebenarnya sudah melanggar regulasi yang ditetapkan selama ini.
Biasanya orang mengganti warna lampu kendaraan agar bisa tampil berbeda dari yang lainnya.
Sebagai contoh misalnya, mengubah warna lampu sein bukan warna kuning.
(BACA JUGA : Kenali Penyebab Lampu Sein LED Tidak Berkedip Normal, Periksa Bagian Ini)
Sein adalah petunjuk kendaraan sebelum membelok sedangkan sein bercahaya kuning sudah dipahami secara umum di seluruh dunia.
Mengganti dengan warna lain bisa bikin bingung pengendara lain, berpotensi bikin salah paham dan berujung kecelakaan.
Regulasi tentang warna lampu kendaraan sudah diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 55 tahun 2012 pasal 23.
Hal ini mengacu pada Undang-undang nomor 22 tahun 2009 pasal 48 ayat 3, tentang sistem lampu dan alat pemantul cahaya, disebutkan warna lampu yang diperbolehkan.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR