GridOto.com - Sama-sama punya desain matik bersetang telanjang, Honda BeAT Street dan Yamaha All New X-Ride beradu pada sasaran konsumen yang sama.
Secara spek mesin, All New X-Ride lebih unggul dengan kubikasinya yang lebih besar yakni 125 cc, dibanding BeAT Street yang hanya 110 cc.
Hal tersebut lantaran All New X-Ride bisa dibilang memang dikhususkan menjadi skutik dual purpose, terlihat dari desainnya yang lebih 'agresif'.
Sedangkan BeAT Street lebih merupakan skutik harian, yang di custom menjadi dual purpose look.
(BACA JUGA: Komparasi Riding Position BeAT Street eSP dan All New X-Ride 125, Cocok Mana Buat Kamu?)
Hal tersebut terlihat dari kemunculannya yang merupakan 'kloningan' dari BeAT eSP, ya kecuali untuk desain setang-nya.
Tapi unggul di spek mesin, gimana soal penjualannya?
Berdasarkan data AISI atau Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia, pada Desember 2017, rupanya penjualan BeAT Street jauh meninggalkan All New X-Ride, bahkan hingga tiga kali lipat.
Bagaimana tidak saat All New X-Ride terdistribusi sebanyak 5.183 unit, BeAT Street melenggang dengan jumlah total 15.011 unit.
(BACA JUGA: All New Yamaha X-Ride 125 Dipakai Off-road? Gimana Impresinya?
Jika direkap sepanjang 2017, maka jumlah total penjualannya adalah 195.515 unit untuk BeAT Street, dan 71.174 unit untuk All New X-Ride.
Tapi perlu diketahui juga bahwa All New X-Ride baru mulai dirilis pada bulan Juli, sedangkan dari Januari hingga Juni 2017 masih merupakan hasil sumbangan generasi pertama Yamaha X-Ride.
Kamu suka yang mana bro?
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR