GridOto.com - All New Honda PCX 150 memang telah diperkenalkan oleh Astra Honda Motor (AHM) kepada masyarakat pada Desember 2017 lalu.
Meski begitu, spek performa mesin dari All New PCX 150 belum dibuka secara gamblang oleh AHM.
Dari spek mesin resmi yang diumbar AHM hanya ketahuan ukuran bore x stroke nya yang identik dengan Vario 150.
Tapi baru-baru ini telah beredar video yang menunjukkan All New PCX di geber untuk mencoba mengetahui top speed nya.
(BACA JUGA: Gimana Performa Mesin All New Honda PCX 150 Dibanding Pendahulunya?)
Dari video tersebut ternyata top speed yang bisa diraih All New PCX 150 cukup tinggi.
Dilihat dari speedometer-nya, top speed sanggup mencapai 140 km/jam, bahkan sempat menyenggol 141 km/jam walau sangat singkat.
Dari video tersebut tentu hasil yang bisa diraih All New PCX 150 cukup mengesankan untuk mesin 150 cc dan dimensi yang lumayan bongsor.
Secara konstruksi mesin All New PCX 150 memang sama dengan Vario 150 yakni SOHC berkubikasi murni 149,3 cc dengan ukuran bore x stroke 57,3 mm x 57,9 mm.
Yang akan membedakan performa dari keduanya, bisa jadi adalah mapping ulang pada ECU (Electronic Control Unit) yang dilakukan oleh pabrikan untuk menyesuaikan karakter masing-masing.
Oh iya, pada video tersebut belum diketahui apakah All New PCX 150 merupakan kondisi standar, atau sudah mendapat upgrade entah dari knalpot, ECU, atau lainnya.
Pasalnya dari video hanya tampak panel indikator dan tidak diperlihatkan dulu kondisi full dari motor.
Nih tonton videonya.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | instagram / @razarajendra |
KOMENTAR