Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jarang Terjadi, Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel Punya Pikiran Sama

Fendi - Jumat, 12 Januari 2018 | 15:10 WIB
Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel dalam perebutan gelar di 2017, tahun 2018 siapa jadi yang terbaik?
Twitter / @sebvettelnews
Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel dalam perebutan gelar di 2017, tahun 2018 siapa jadi yang terbaik?


GridOto.com – Tahun lalu Lewis Hamilton meraih gelar juara dunia F1 keempatnya, menyamakan prestasi Sebastian Vettel.

Musim 2017 Lewis Hamilton jadi orang Inggris paling sukses di balap F1.

Menyamakan hasil yang dibuat Alain Prost dan Sebastian Vettel.

Mereka bertiga berada di peringkat tiga pembalap paling sukses.

(BACA JUGA: Tersingkir dari Tim F1 Toro Rosso, Daniil Kvyat Gabung ke Ferrari)

Posisi teratas masih dimiliki Michael Schumacher dengan 7 kali juara dunia, kedua Juan Manuel Fangio yang 5 kali juara.

Di musim tahun 2018 ini Hamilton atau Vettel bisa menyamakan gelar Juan Manuel Fangio.

Ketika ditanya mengenai hal ini, keduanya sepakat tidak bisa disamakan dengan juara dunia asal Argentina itu.

Sebastian Vettel dan Lewis Hamilton kini sama-sama menyandang gelar juara dunia empat kali
Twitter / @F1
Sebastian Vettel dan Lewis Hamilton kini sama-sama menyandang gelar juara dunia empat kali

"Tentu saja kita tidak akan pernah menandingi betapa suksesnya dia dalam waktu singkat dan dengan begitu sedikit balapan,” ucap Sebastian Vettel dikutip GridOto.com dari f1today.net.

“Untuk mencapai apa yang dia lakukan saat itu, diperlukan banyak hal dan keandalan mobil tidak seperti sekarang,” lanjutnya.

(BACA JUGA: Reli Dakar Stage 6: Carlos Sainz Menang, Mimpinya Bisa Terwujud Nih)

“Saya pikir dia mungkin yang terbaik yang pernah kami miliki," ulas Vettel.

Hamilton juga setuju, "Untuk mencapai apa yang dia capai saat itu, ketika bahaya berada paling buruk, saya pikir dia adalah pembalap yang paling dikagumi oleh semua orang.”

“Sesungguhnya saya pikir dia terkenal karena kesuksesannya," tambahnya.

"Saya merasa dia adalah panutan bagi para pembalap di olahraga ini," sebut Hamilton.

Jadi baik Vettel maumpun Hamilton tidak ingin disamakan dengan Fangio, karena kondisinya berbeda.

Editor : Fendi
Sumber : f1today.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa