Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nyeni! Body Nissan GT-R ini Penuh Ukiran Super Keren

Hikmawan M Firdaus - Sabtu, 6 Januari 2018 | 15:30 WIB
Nissan GT-R pakai body yang diukir
Kuhl Racing
Nissan GT-R pakai body yang diukir

 

GridOto.comNissan GT-R adalah salah satu varian sedan dengan tenaga yang luar biasa yang diproduksi oleh pabrikan Jepang, Nissan.

Nissan membuat Nissan GT-R ini bermaksud untuk ikut andil dalam persaingan pasar supercar yang ada di dunia ini.

Sudah banyak juga versi modifikasi yang mengambil dasar dari supercar Jepang ini, mulai dari tenaga beribu-ribu dk hingga desain yang unik.

Salah satunya garapan bengkel modifikasi asal Jepang satu ini yakni Kuhl Racing.

Nissan GT-R pakai body yang diukir
Kuhl Racing
Nissan GT-R pakai body yang diukir

Kuhl Racing membuat tampilan yang sangat berbeda dan penuh unsur artistik pada Nissan GT-R satu ini.

(BACA JUGA: Nissan GT-R Pakai Racikan Jotech Engine, Tenaganya Jadi 1.200 DK Sob!)

Dengan sebutan Project VER R35 GT-R, kini Nissan GT-R ini diselimuti dengan body kit dan kelir yang tidak biasa.

Tampilanya lebih agresif dan artistik dengn ukiran yang menghiasai hampir seluruh permukaan body Nissan GT-R.

Tak lupa wide body kit juga terpasang di Nissan GT-R ini mulai dari spoiler depan, over fender, diffuser, dan spoiler belakang.

Body kit yang menempel pada supercar ini membuatnya terlihat lebih agresif, namun disisi lain dengan ukiran itu membuatnya artistik juga.

Ukiran di fender Nissan GT-R
Kuhl Racing
Ukiran di fender Nissan GT-R

Semua body kit itu juga dihiasi dengan ukiran-ukiran yang terlihat sangat artistik dan terkesan mewah.

(BACA JUGA: Nissan GT-R 'CrankZilla' Simpan Tenaga 740 DK)

Ukiran tertera di sekitar bumper, bonet, over fender, side skirt, diffuser, serta merambah ke bagian spoiler.

Melengkapi tampilanya, pada kaki-kakinya dipasangkan digital air suspension yang dapat diatur ketinggianya.

Serta memakai pelek SION One-off forged ukuran  21 inci, dengan sentuhan brushed color.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga dan Spesifikasi Mobil Listrik Aletra L8, Rival BYD M6 Nih

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa