Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Usung Tema Luxury, Ini Yang Dilakukan Pada Hyundai H1

Aries Aditya Putra - Rabu, 3 Januari 2018 | 07:00 WIB
Hyundai H1 Royale CRDi
Aries Aditya
Hyundai H1 Royale CRDi

GridOto.com - Hyundai H1 Royale ini memang bukan mobil yang benar-benar baru.

Terakhir, Big MPV lansiran pabrikan Korea Selatan ini mengalami sedikit ubahan di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Agustus 2017 silam.

Kali ini kami diberi kesempatan untuk test drive, tapi sebelum mengetahui performanya, apa saja sih yang berubah dari sisi desainnya?

Dari sisi eksterior, ubahan yang paling terlihat ada pada bagian gril.

Konsep luxury kini dituangkan lewat desain gril berbentuk vertikal dari yang tadinya menggunakan desain horizontal.

(BACA JUGA: Wow, Terminator Ini Hadir Bersama Hummer H1 Bertenaga Listrik Pertama)

Di bawah bumper dekat foglamp juga tersemat DRL LED yang menambah sisi safety kala berjalan siang hari.

Pada sisi samping, untuk memberi kesan elegan ditambahkan side skirt berukuran kecil.

Meski menggunakan pelek ukuran dan desain yang sama dengan versi tahun 2015, tapi kini diberi finishing kekinian kombinasi hitam dan polished.

Di bagian belakang, add on body-kit digunakan membuat tampilan buritan jadi lebih berkarakter.

Sayangnya, ada sedikit aksen menyerupai empat buah muffler tapi sebenarnya hanya aksesori saja.

Desain interior Hyundai H1 tidak ada ubahan berarti dari versi sebelumnya
Aries Aditya Putra
Desain interior Hyundai H1 tidak ada ubahan berarti dari versi sebelumnya
Pada bagian kabin, secara tampilan memang tidak ada ubahan berarti.

Bahkan kalau diperhatikan, desain dasbor tidak ada yang berubah sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia.

Hanya ada sematan aksen kayu yang digunakan pada beberapa panel di bagian pintu.

Jika sebelumnya berwarna coklat, kini berganti menjadi warna abu-abu.

Yang menarik ada pada jok baris kedua, kini desainnya menyerupai jok pesawat kelas bisnis sehingga menambah kenyamanan penumpang.

Desain jok Hyundai H1 Royale seperti jok pesawat kelas bisnis
Aries Aditya Putra
Desain jok Hyundai H1 Royale seperti jok pesawat kelas bisnis

Ingin mengetahui ulasan lengkap soal Toyota Vios TRD yang mesin dan transmisinya baru? Silakan klik di bawah ini:

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kondensor Bocor Bikin AC Mobil Tidak Dingin, Penyebabnya Bisa Sepele

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa