Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keren! Helm Ini Bisa Telepon Ambulans Kalau Kamu Kecelakaan

Gusti Maharani (Gusti) - Sabtu, 30 Desember 2017 | 12:30 WIB
Helli, 'helm pintar' asal Pakistan
Motherboard.vice.com
Helli, 'helm pintar' asal Pakistan

GridOto.com - Helm keren ini ternyata bisa menelepon ambulans kalau pengendaranya mengalami kecelakaan.

Bisa juga mengirimkan pesan teks kepada keluarga si pengendara untuk mengabari terjadinya kecelakaan, penasaran?
 
Dilansir dari motherboard.vice.com, helm yang diberi nama Helli ini dibuat oleh perusahaan Let's Innovate asal Pakistan.
 
Jika pengendara jatuh dari motor, helm secara langsung memberitahukan lokasi terkait keadaan darurat terdekat dengan GPS.
 
Helm ini dilengkapi dengan bluetooth, speakers, heart rate sensor (untuk mengukur detak jantung lewat sensor oksigen di darah bagian kepala) dan dashcam di depan helm.
 
 
"Kalau pengendara terjatuh, helm akan mengirim pesan ke keluarga dan menelepon ambulans," ujar Khalil dari Let's Innovate dilansir dari motherboard.vice.com.
 
Helm ini menggunakan bluetooth untuk terhubung ke ponsel dan menelspon nomor yang sudah tersimpan di aplikasinya.
 
Selain itu, helm ini juga bisa menganalisis data pengendara.
 
Contohnya seperti lokasi pengendara, bagaimana cara seseorang berkendara, kecepatan, hingga jalan mana saja yang berpotensi bahaya. Wow!
 
Pihak Let's Innovate sendiri menjamin bahwa data tersebut aman dan tidak akan bocor.
 
Dengan adanya 'helm pintar' ini, pihak pembuat berharap setiap orang peduli terhadap keselamatan berkendara, termasuk dengan menggunakan helm.
 
Bagaimana? Keren enggak helmnya?

Editor : Fendi
Sumber : Motherboard.vice.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa