Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertamina Akui BBM Jenis Pertamina Dex Banyak Diburu Pemudik

M. Adam Samudra - Selasa, 26 Desember 2017 | 19:30 WIB
Ilustrasi. SPBU Pertamina
Rizky Apryandi
Ilustrasi. SPBU Pertamina

GridOto.com- Kepadatan arus mudik masih terus terjadi pada saat libur Natal dan Tahun baru 2018.

Kondisi ini pun dirasakan oleh Pertamina yang mengaku bahwa peningkatan penyaluran bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah SPBU masih cukup tinggi hingga saat ini.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Adiatma Sardjito, mengatakan Permintaan Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina Dex juga diminati konsumen pengguna kendaraan bermesin disel.

"BBM non subsidi jenis Pertamina Dex ini rata-rata penyalurannya mencapai lebih dari 570 KL per hari atau meningkat sekitar 17 persen dibandingkan periode Satgas 2016," kata Adiatma melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (26/12).

(BACA JUGA: Libur Panjang, Pertamina: Konsumen Minati BBM Berkualitas)

Menurutnya, jika dibandingkan kondisi normal yang berada pada kisaran 531 kiloliter per hari, maka penyaluran Pertamina Dex selama periode 18-24 Desember 2017 mengalami kenaikan 8,7 persen.

“Lonjakan yang sangat signifikan terjadi untuk BBM non subsidi jenis Dexlite,” ujarnya.

Rata-rata penyaluran BBM non subsidi jenis Dexlite menembus angka 1.900 KL per hari atau sekitar 156,1 persen dibandingkan periode Satgas 2016.

Jika dibandingkan dengan kondisi normal yang berada pada kisaran 1.600 KL per hari, maka penyaluran Dexlite selama periode 18-24 Desember 2017 mengalami kenaikan sekitar 17 persen.

"Kami akan terus melayani kebutuhan BBM  masyarakat selama masa libur Natal dan Tahun Baru hingga masa Satgas ini berakhir pada tanggal 8 Januari 2018," tutup Adiatma.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa