Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Masih Ingatkah Dengan Motor yang Satu Ini? Jangan Tanya Harganya

Yosana Okter Handono - Senin, 25 Desember 2017 | 19:59 WIB
Suzuki FXR 150 Movistar
Suzuki FXR 150 Movistar


GridOto.com - Kids zaman now pasti banyak yang enggak tahu dengan motor ini.

Kilar balik ke tahun 2000-an, Suzuki Indonesia pernah menjual motor yang satu ini lo.

Ya, motor ini bernama FXR 150 dan pertama kali dijual di Indonesia tahun 2000.

Pertama kali diluncurkan pada tahun 1997, FXR 150 memiliki beragam fitur mutakhir pada zamannya.

Bermesin dengan tipe satu silinder 150cc DOHC 4-tak 6-percepatan berpendingin oli.

(BACA JUGA:Braap Braaap! Ini Suaranya Motor Suzuki RE5 yang Enggak Punya Piston)

Berbeda dengan kompetitornya seperti Yamaha TZM 150 dan Kawasaki Ninja 150 RR yang masih menggunakan 2-tak.

Makanya salah satu tagline FXR 150 di Malaysia adalah "Endah Alam Sekitar" selain "Cybermatic Sport Cruiser".

Soalnya emisi mesin bertenaga 20,11 dk di 13.000 rpm ini lebih rendah dibanding mesin 150 cc 2-tak.

(BACA JUGA: Jangan Pandang Sebelah Mata, Suara Yamaha V75 2-Tak Ini Tetap Galak)

Di Indonesia, Suzuki FXR 150 identik dengan warna Movistar, yang terinspirasi dari Suzuki RGV 500.

Editor : Iday
Sumber : wikipedia.org,kaskus.co.id,Laskar Suzuki,Vespa Indonesia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

NETA Dekati Anak Jakut, Buka Dealer Baru Layani Penjualan Mobil Baru Sampai Suku Cadang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa