Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenali Ciri Pengendara 'Alay' di Tempat Parkir, Kamu Termasuk Enggak?

Gusti Maharani (Gusti) - Minggu, 17 Desember 2017 | 08:53 WIB
Ilustrasi anak alay
Tribunnews.com
Ilustrasi anak alay

GridOto.com - Menurut petugas parkir, ternyata ada tipe pengendara yang 'alay' kalau sedang di parkiran.

Waduh, alay bagaimana tuh maksudnya?
 
"Iya ada pengendara yang 'alay' (norak dan berlebihan, red.), biasanya yang seperti ini menyusahkan orang lain, kebanyakan pengendara motor yang masih bocah," ujar Budi, salah satu petugas parkir di salah satu mal di Bekasi.
 
"Jadi ciri yang pertama itu mereka parkir asal, enggak peduli posisi, yang penting muat kendaraannya," tambahnya.
 
 
Budi juga menambahkan bahwa posisi parkir kendaraan mereka kadang menyulitkan petugas parkir.
 
"Jadi menyulitkan orang lain yang mau keluar parkiran, terpaksa petugas yang memindahkan motor mereka, luasan parkiran juga jadi terhalang karena mereka," ujarnya.
 
"Yang lebih menyebalkan lagi, mereka kalau keluar parkir itu biasanya geber-geber motor dulu, terus suka berisik heboh sendiri, itu mengganggu yang lain," ungkap Budi.
 
Budi juga menambahkan bahwa biasanya pengendara yang seperti ini tidak membawa STNK. Wah, parah juga ya.
 
"Kalau mau keluar biasanya cek STNK, nah mereka ini banyak yang tidak bawa alasannya beragam, kalau dinasihati malah marah," ujar Budi.
 
"Kalau tidak bawa STNK harus diproses dulu," jelasnya.
 
"Nah, itu malah membuat antrean panjang kalau tidak segera diselesaikan, jadi merepotkan yang lain juga," tutupnya.
 
Kamu termasuk pengendara 'alay' enggak? Jangan sampai ya..

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan Ngamuk, Enea Bastianini Kehilangan Uang Banyak Gara-gara Aleix Espargaro

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa