Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Inilah 3 Tips Biar Enggak Emosi Waktu Berkendara di Jalan

Gusti Maharani (Gusti) - Minggu, 10 Desember 2017 | 16:48 WIB
Ilustrasi kesal ketika berkendara
Roadcover.co.za
Ilustrasi kesal ketika berkendara

GridOto.com - Kamu sering emosi waktu berkendara?

Coba 3 tips dari psikolog ini ya agar perjalananmu lebih menyenangkan dan enggak gampang marah-marah.
 
1. Persiapkan fisik pengendara
 
"Persiapan fisik itu penting sekali, contohnya harus sudah makan sebelum berkendara," ujar psikolog Irma Gustiana A, S.Psi, M.Psi kepada GridOto di Jakarta, Sabtu (9/12/2017).
 
"Biasanya orang marah karena kelaparan, atau karena terburu-buru," tambahnya.
 
 
Irma juga menambahkan bahwa selain makan sebelum berkendara, pengendara juga tidak boleh mengantuk dan harus memahami jalur.
 
"Tidak boleh mengantuk ketika berkendara, dan kalau berangkat pahami dulu jalurnya agar tahu mana jalur macet sehingga tidak emosi," jelasnya.
 
2. Kelola emosi dengan baik
 
"Harusnya pengendara menggunakan logika bahwa risiko terkena macet pasti ada, kalau sudah terkena macet harus bisa mengelola emosi," ucap Irma Gustiana.
 
"Tekanan atau masalah sebaiknya dieliminasi dulu agar fokus dan tidak emosi ketika berkendara," sambungnya.
 
Nah, salah satu caranya bisa dengan tarik napas dalam-dalam lalu buang perlahan, fokus dan bersabar dalam berkendara itu penting lho agar selamat sampai tujuan.
 
3. Persiapkan kendaraan
 
"Persiapan kendaraan juga perlu agar berkendara lebih lancar," tutup Irma.
 
Nah, ini penting, kalau kendaraan kamu mogok pasti kamu kesal kan?
 
Itulah pentingnya mengecek kondisi kendaraan sebelum berkendara, biar enggak emosi kalau kendaraanya bermasalah.
 
Jadi bagaimana? Sudah siap mencoba tips ini ketika berkendara?
 

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompak Dipakai Dalam Kota, Segini Harga Toyota Raize Per November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa