Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Dealernya yang Memberikan Paket T-Bike, Ini Kata Yamaha

Muhammad Ermiel Zulfikar - Minggu, 10 Desember 2017 | 11:09 WIB
T-Bike dari Telkomsel
Kompas Otomotif
T-Bike dari Telkomsel

GridOto.com - Ada beberapa dealer Yamaha yang memberikan tambahan paket seperti T-bike kepada konsumennya.

T-Bike merupakan salah satu perangkat serta aplikasi yang dibuat oleh Telkomsel demi menjaga keamanan dan kenyamanan khususnya pengguna sepeda motor.

Deputy GM Marketing PT YIMM, Eddy Ang mengatakan hal itu disadari oleh Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

PT YIMM tidak membenarkan paket tersebut berasal dari PT YIMM, melainkan paket tersebut berdasakan hasil kerja sama dealer dengan beberapa aftermarket.

(BACA JUGA: Ini Kata Yamaha Soal Pemasangan T-Bike di Motor)

"Ada dealer yang melakukan itu, tapi memang bukan dari APM-nya," ujar Edyy Ang saat di acara peluncuran Yamaha NMAX 2018 di Sentul, Sabtu (9/12/2017).

"Ada berbagai macam, dia ada yang kerja sama dengan beberapa aftermarket," lanjutnya saat di Sirkuit Sentul Kecil, Kab. Bogor, Jawa Barat itu.

Salah satunya seperti pemasangan T-Bike yang dikeluarkan oleh PT Telkomsel.

"Jadi mereka jual entah itu kasih diskon atau dikasih tambahan apa, mereka oke dengan ini," ulas Eddy Ang.

"Kadang-kadang malah bisa di-package dengan leasing jadi angsurannya juga berasa," bilangnya. 

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jujur, Pemadam Kebakaran Masih Belajar Cara Jinakan Api di Baterai Mobil Listrik

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa