Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cari Sokbreker Belakang Buat Kawasaki W175? Bisa Pakai Punya Honda Tiger Sob

Dio Dananjaya - Selasa, 5 Desember 2017 | 20:45 WIB
Kawasaki W175 SE Matte Green
Reyhan Firdaus
Kawasaki W175 SE Matte Green

GridOto.com - Kawasaki W175 baru saja meluncur beberapa waktu yang lalu.

Meski begitu beberapa orang yang membelinya sudah memodifikasi motor bergenre retro tersebut.

Seperti yang dikirim oleh akun Beni Putra Pratama pada grup Facebook Kawasaki W175 Indonesia.

Di sana ia mengirim foto W175 miliknya yang sudah diganti bagian knalpot dan sokbrekernya.

Menariknya, ia mengganti sokbreker standar dengan kepunyaan Honda Tiger.

Sokbreker Honda Tiger di Kawasaki W175
Beni Putra Pratama / Facebook
Sokbreker Honda Tiger di Kawasaki W175

Seperti diketahui sokbreker milik Honda Tiger punya tabung kanister yang membuat tampilan motor jadi lebih keren.

Apalagi setelah menggunakan sokbreker ini, Beni Putra Pratama mengaku performanya lebih empuk dibanding milik W175.

"Obat shock keras + mentok kalo poldur," tulis caption foto kirimannya.

Asyiknya lagi kalau kamu tertarik cara pasangnya juga mudah, tinggal 'plug n play' aja Sob.

(BACA JUGA: Video : First Ride Kawasaki W175, Ternyata Responsif dan Ringan Banget!)

"Pnp bgt tinggal plek aja dah," katanya saat menjawab beberapa pertanyaan dari Netizen yang ikut berkomentar.

Kalau kamu tertarik harganya juga cukup terjangkau nih dibanding beberapa sokbreker aftermarket.

"1.2 juta shock Tiger Revo," sebut akun Liman Theo.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa