GridOto.com - Bushing arm memiliki fungsi penting sebagai penyeimbang gerak swing arm sekaligus meredam getaran.
Terdapat dua model bushing arm yaitu model karet dan laher bambu.
Pada motor keluaran lama, lebih banyak menggunakan model karet, sedangkan keluaran baru pakai model laher bambu.
Lalu diantara keduanya, mana yang lebih bagus ?
(BACA JUGA: Mengenal Lagi Bushing Swing Arm, Ini Fungsi dan Jenisnya)
Dijelaskan Hendry Nova, mekanik Honda Big wing, Cawang, Jakarta Timur, kalau dilihat dari fungsi kedua model sama saja.
"Sebenarnya fungsinya sama, tapi dilihat dari bahannya berbeda, kalau karet lebih bagus meredam getaran dibanding laher bambu," ucap Hendry kepada GridOto.com (4/12).
Namun, dari segi keawetan, bushing arm karet kurang bagus dibanding model laher bambu.
"Model laher bambu memang kurang meredam getaran, tapi lebih awet daripada karet kerena karet bila sudah lama akan getas dan hancur," pungkas Hendry.
Nah, sudah tahu kan masing-masing kelebihan dan kekurangannya?
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR