GridOto.com - Tes privat Yamaha MotoGP di Sepang pada akhir November kemarin berlangsung tertutup, tidak banyak media yang bisa meliput tes tersebut.
Meski demikian banyak foto-foto beredar di sosial media mengenai tes privat Yamaha tersebut.
Tapi ternyata Valentino Rossi sendiri pernah membocorkan sendiri mengenai tes privat Yamaha di Sepang tersebut.
Dilansir dari GPone.com, Valentino Rossi membocorkan tes tersebut di dalam sebuah acara radio di Italia.
(BACA JUGA: Jawaban Valentino Rossi Mengenai Isu Keinginan KTM Rekrut Johann Zarco)
"Kami tidak memiliki part baru yang signifikan di Malaysia," ujar Valentino Rossi.
Valentino Rossi juga membenarkan bahwa dirinya mengetes mesin di tes privat tersebut.
"Aku memang mengetes mesin, yang memberiku rasa percaya diri," ungkap Valentino Rossi.
"Kami memiliki dua hari yang berguna, karena aku bisa (membalap) di lap basah dan kering," tambahnya.
Editor | : | Akbar |
Sumber | : | gpone.com |
KOMENTAR