Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Helm Baru Gerry Salim Juara Sport 250 Asia 2017, Detailnya Ngeri Sob!

Reyhan Firdaus - Minggu, 3 Desember 2017 | 16:27 WIB
KYT SR-Sport Gerry Salim
instagram.com/kythelmet
KYT SR-Sport Gerry Salim

GridOto.com - Berhasil mengukuhkan diri sebagai juara Asia AP250 musim ini membuat nama Gerry Salim naik daun.

Tidak hanya itu layaknya juara di ajang balap mancanegara, Gerry Salim mendapat helm baru bergrafis emas.

Helm emas menandakan pembalap itu telah berhasil mengunci titel juara di ajang yang diikutinya.

Marc Marquez, Franco Morbidelli, Joan Mir hingga Jonathan Rea menjadikan helm emas simbol kemenangan dan keberhasilan.

Helm emas bukti kemenangan Gerry Salim
Layaknya juara di ajang balap mancanegara, helm itu berdesain grafis emas. Helm emas menandakan pembalap itu telah berhasil mengunci titel juara di ajang yang diikutinya. Sebut saja Marc Marquez, Franco Morbidelli, Joan Mir hingga Jonathan Rea menjadikan helm emas simbol kemenangan dan keberhasilan.
Helm emas bukti kemenangan Gerry Salim

Helm untuk Gerry Salim ini bertipe KYT SR-Sport, yang juga digunakan pembalap MotoGP seperti Aleix Espargaro.

(BACA JUGA: Ini Deretan Pembalap di MotoGP Musim 2017 yang Menggunakan Helm Merek Indonesia)

Untuk menghasilkan grafis yang baik, helm ini digarap oleh spesialis grafis helm emas dari Surabaya, Eric Caprin dari Capring Racing.

Tidak hanya menarik karena warnanya emas, grafisnya pun keren dan memiliki detail yang patut diacungi jempol sob!

Detail helm KYT emas Gerry Salim
instagram.com/kythelmet
Detail helm KYT emas Gerry Salim

Seperti di sisi sampingnya yang ada gambar sirkuit-sirkuit yang dipakai di kejuaraan ARCC, seperti Sirkuit Johor, Sentul dan Suzuka.

(BACA JUGA: Ciduk Habis Rahasia Honda CBR250RR yang Bikin Gerry Salim Juara Sport 250 Asia 2017)

Detail-detail lain juga menarik seperti bagian atasnya ada lambang Hiu dan Buaya, yang merupakan lambang dari Surabaya, kota kelahiran Gerry Salim.

Sayangnya helm ini tidak dipakai Gerry Salim di race kedua AP250, mungkin sayang kali ya?

Editor : Hendra
Sumber : KYThelmet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa