Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Walah! Linda Morselli Direbut, Valentino Rossi Bakal Lakuin Ini ke Fernando Alonso

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 3 Desember 2017 | 15:50 WIB
Valentino Rossi dan Linda Morselli
autoevolution.com
Valentino Rossi dan Linda Morselli

GridOto.com - Setelah MotoGP 2017 berakhir, spekulasi mengenai masa depan Valentino Rossi berhembus kencang.

Valentino Rossi masih bergantung pada penampilannya di awal musim 2018 nanti untuk menentukan nasibnya sebagai pembalap MotoGP.

The Doctor sendiri menyebut bahwa dia masih takut keluar dari MotoGP.

Namun jika terpaksa pensiun, pembalap Italia ini tetap ingin menggeluti dunia balap.

(BACA JUGA:Heboh! Juara WorldSBK Jonathan Rea Kagumi Pembalap Asal Indonesia)

Valentino Rossi menyebut bahwa rally mungkin akan jadi pilihannya.

Selain itu dia tertarik dengan balapan ketahanan 24 Hours Le Mans.

Ternyata, ada hal mengejutkan di balik ketertarikannya dengan balapan 24 Hours Le Mans.

Di sana akan ada Fernando Alonso, pembalap Formula 1.

Apa istimewanya?

Linda Morselli mantan kekasih Valentino Rossi kini berpacaran dengan pembalap F1, Fernando Alonso.
Motorsport.com
Linda Morselli mantan kekasih Valentino Rossi kini berpacaran dengan pembalap F1, Fernando Alonso.

Seperti diketahui sebelumnya, Fernando Alonso sekarang berpacaran dengan Linda Morselli.

(BACA JUGA:Gerry Salim Sudah Juara, Juara WorldSBK Jonathan Rea Tonton Race 2 AP250)

Linda Morselli sendiri adalah mantan pacar Valentino Rossi dan sudah beberapa tahun bersamanya.

Bahkan keduanya berencana menikah sebelum akhirnya putus di tengah jalan.

Rossi mengatakan bahwa di balapan Le Mans nanti, dia akan lakukan sesuatu kepada Fernando Alonso.

"(Fernando, red) Alonso di sana juga, mungkin kami akan balapan bersama, mungkin kita bisa pergi keluar makan malam bersama," kata Rossi sambil bercanda seperti dilansir GridOto.com dari GPOne.com.

Editor : Hendra
Sumber : gpone.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dikritik Pembalapnya Sendiri, Ini Alasan Honda Tak Bawa Motor Baru di Tes MotoGP Barcelona

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa