GridOto.com - Pembalap Baru MotoGP di musim 2018 mendatang semua berasal dari kelas Moto2.
Ternyata sekarang tim-tim di MotoGP memang cenderung tidak mau menerima pembalap dari Superbike.
Pembalap MotoGP kebanyakan diambil dari pembalap Moto2.
Pengecualian untuk Jack Miller yang langsung melompat ke MotoGP dari Moto3.
Dikutip GridOto.com dari GPone.com, ternyata petinggi tiap tim punya alasan tidak mau merekrut pembalap Superbike.
Salah satu yang mengemukakan pendapatnya adalah Lin Jarvis, Bos Yamaha MotoGP.
(BACA JUGA: Ternyata Ini yang Bikin Transmisi MotoGP Halus Banget, Simak Videonya!)
"Bakat yang datang di kelas utama (MotoGP) berasal dari Moto2 dan Moto3, Superbike masih menjadi pengecualian," ujar Lin Jarvis.
Hal tersebut juga senada dengan yang disampaikan oleh Direktur Ducati MotoGP, Paolo Ciabatti.
"Lebih mudah mengelola pembalap muda di kejuaraan ini," ujar Paolo Ciabatti.
Beberapa tahun lalu sebenarnya pembalap Superbike masih berpindah ke MotoGP.
Ada beberapa nama seperti, Colin Edwards, Troy Bayliss, Ben Spies, dan paling baru Cal Crutchlow.
Sekarang, justru kebalikannya.
Pembalap MotoGP lah yang berpindah ke Superbike saat mereka tidak bisa mendapatkan tempat di tim pabrikan.
Hal itu dimulai dari Max Biaggi dan terus berlanjut.
Beberapa pembalap lain yang mengikuti Biaggi seperti Nicky Hyden dan Stevan Bradl.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | gpone.com |
KOMENTAR