Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spek Pengereman Ducati Monster 797 Ternyata Sama Dengan Superbike ini, Mengigit Banget!

Dimas Pradopo - Selasa, 28 November 2017 | 13:00 WIB
Rem Ducati Monster 797
Stefanus Yoga
Rem Ducati Monster 797
 
Gridoto.com – Ternyata spek pengereman yang diberikan Ducati ke naked bike entry levelnya ini punya spek tinggi loh.
 
Bahkan, speknya setara dengan superbike Ducati, yakni Panigale 959!
 
Meski tenaga terpaut 82 dk lbh rendah dibanding panigale 959, Ducati tidak main-main dalam hal keselamatan di seluruh line-up motornya.
 
Rem depan sama-sama menggunakan cakram kanan kiri yang masing-masing berdiameter 320 mm semi-floating yang dikawal Brembo Monobloc M4.32 4-piston.
 
Plus ABS buatan Bosch sebagai standar, yang fungsinya bisa dinonaktifkan melalui menu di panel instrumen.  
 
Pengereman di roda belakang sedikit berbeda dengan Panigale 959, pada superbike ini pakai Brembo 2 piston, sedangkan Monster 797 hanya 1 piston. 
 
Dalam pengetesan, ABS kedua roda kami setting di posisi aktif.
 
Motor dikendarai hingga mencapai kecepatan 100km/jam, dan seketika langsung melakukan pengereman di kedua roda secara bersamaan.
 
Dengan sangat cepat, motor berhenti tanpa ada gejala slide atau terkunci sedikit pun.
 
Ini juga nggak terlepas dari traksi luar biasa yang didapat dari Ban Pirelli Diablo Rosso II di kedua roda.
 
Dengan profil 120/70 R17 di depan, dan belakang 180/55 R17 bikin makin pede melakukan pengereman keras.  
 
Getaran yang dihasilkan dari sistem ABS di tuas rem juga tidak terlalu menggangu.
 
 

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga New Scoopy di Bali dan Jakarta Ternyata Ada Selisih Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa