GridOto.com – Memimpin latihan pertama hari Jumat, Sebastian Vettel terkejut hanya tercepat ketiga kualifikasi GP F1 Abu Dhabi hari Sabtu (25/11/2017).
Di latihan bebas kedua, Sebastian Vettel hanya tertinggal 0,1 detik di posisi kedua di belakang Lewis Hamilton.
Namun pada sesi kualifikasi Sabtu malam, pembalap Ferrari ini tertinggal jauh dari pembalap Mercedes.
Sebastian Vettel menempati posisi ketiga di belakang Valtteri Bottas yang meraih pole position dan Lewis Hamilton.
(BACA JUGA: Kena Penalti, Sean Gelael Sempat di Urutan 9 Feature Race F2 Abu Dhabi)
Ia pun terkejut tertingal 0,5 detik dari Valtteri Bottas.
Vettel mengakui bahwa performa yang dia harapkan pada hari Sabtu tidak terwujud.
"Kemarin dan pagi ini saya cukup yakin bahwa Lewis biasanya sangat cepat, seperti di latihan bebas ketiga,” kata Vettel.
“Dan (kita) harus mendapatkan lebih banyak dari kemarin, tapi justru sebaliknya," sambungnya.
"Mercedes pada umumnya sangat cepat, Valtteri mendapat waktu lap besar sehingga celahnya lebih besar dari perkiraan saya,” jelas Vettel.
(BACA JUGA: Hasil Kualifikasi GP F1 Abu Dhabi: Valtteri Bottas Pole Position)
"Saya pikir ini adalah sesi yang bagus tapi sedikit memalukan berada jauh di babak kualifikasi,” ulasnya.
Vettel pun masih akan memantau kecepatan saat balapan hari Minggu.
“Saya pikir kita bisa menjadi sedikit lebih dekat tetapi mereka sangat kuat," pungkas Vettel.
Vettel masih berjuang mempertahankan posisi runner-up klasemen akhir dari kejaran Valtteri Bottas.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | espn.com |
KOMENTAR