Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota C-HR, Makin Sporti Pakai Body Kit Aerodinamis dan Knalpot Baru!

Hikmawan M Firdaus - Senin, 20 November 2017 | 09:59 WIB
Toyota CH-R tampil sporty pakai body kit aerodinamis dan roof rack
Sam Du
Toyota CH-R tampil sporty pakai body kit aerodinamis dan roof rack

GridOto.com - Toyota C-HR merupakan salah satu mobil model crossover yang dibuat oleh Toyota dan menjadi crossover terlaris di Jepang.

Kemudian oleh satu satu majalah otomotif asal Amerika yaitu Super Street, C-HR ini dimodifikasi untuk mempebaiki tampilan agar lebih sporty.

Mengambil kelir kuning, C-HR ini tampak sporty dengan beberapa body kit dan terlebih lagi terdapat roof rack yang cukup besar.

Body kit aerodinamis Toyota CH-R
Sam Du
Body kit aerodinamis Toyota CH-R

Body kit tersebut terdiri dari, spoiler depan baru, bumper, side skirt dan dibagian belakang terdapat diffuser yang semua dipasok dari Evasive Motorsports.

(BACA JUGA: Mengenang RC Tamiya '80-an, Tampilan Toyota Hilux Ini Hampir Mirip Sama RC-nya!)

Kemudian mobil ini ditopang oleh seperangkat pelek TE37 Ultra dari Volk Racing dengan ukuran 20 inci dan menggunakan ban dari Continental.

Untuk menunjang penampilan yang lebih ceper, C-HR ini juga dilengkapi dengan suspensi coilover dari RS-R coilovers hasilnya turun sekitar 15-50 mm.

Knalpot dan suspensi coilovers modifikasi Toyota C-HR
Sam Du
Knalpot dan suspensi coilovers modifikasi Toyota C-HR

Untuk mendukung performa mesin, C-HR ini juga dipasangkan dengan knalpot khusus dari Borla S Type dari bahan stainless steel.

Dari segi mesin masih menggunakan mesin versi standar yaitu 2.000 cc 4 cylinder dengan transminsi CVT automatic.

Gimana sob, bisa jadi inspirasi nih buat ubah tampilan C-HRmu makin sporty.

Editor : Fendi
Sumber : Super Street Network

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa