GridOto.com - Daimler, produsen otomotif asal Jerman kembali melakukan langkah lebih maju di masa depan.
Daimler siap investasikan dana $ 755 atau setara dengan Rp 10 triliun untuk mobil listrik.
Investasi ini akan ditanamkan di China.
Daimler memang sudah mempunyai rencana ini semenjak kendaraan listrik mulai digaungkan di publik.
China, negara yang benar-benar ingin bebas polusi asap sudah menyetujui kehadiran kendaraan listrik.
(BACA JUGA : Tesla Rilis Truk Listrik Dengan Spek Gila, 100 Km/Jam Dalam 5 Detik!)
Pemerintah China juga sudah menyiapkan Undang-undang tentang asap kendaraan.
Hal ini membuat Daimler bergerak cepat.
Apalagi Tesla sudah terdepan dalam memproduksi kendaraan listrik.
Pada Kamis (16/11/2017) waktu setempat, Tesla memperkenalkan kendaraan listrik mereka.
Dengan rilis kendaraan listrik Tesla ini membuat Daimler menjadi makin serius garap kendaraan listrik.
Daimler akan bekerja sama dengan perusahaan lokal di China yakni BAIC Motor Corp.
Mereka akan bekerja sama bangun infrastruktur di China dan produksi kendaraan listrik.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | cleantechnica |
KOMENTAR