Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata Seperti Ini Nih Trofi Juara Dunia MotoGP Dibuat, Keren Sob!

Radityo Kuswihatmo - Jumat, 17 November 2017 | 15:39 WIB
Marc Marquez memeluk trofi juara dunia MotoGP
Twitter / marcmarquez93
Marc Marquez memeluk trofi juara dunia MotoGP

GridOto.com - Foto di atas merupakan foto Marc Marquez sang juara dunia 2017 ketika memeluk trofi juara dunia MotoGP.

Marc Marquez juga menambah namanya di barisan nama-nama juara dunia MotoGP lain.

Ya, tiap juara dunia sejak ajang MotoGP berlangsung tertera di trofi tersebut.

Trofi ini sebenarnya punya nama sendiri, yakni 'Championship Tower'.

Tiap tahun, para pembalap berlomba untuk menorehkan namanya di menara ini.

Tapi, siapa sih pembuat trofi yang menjadi kebanggaan tiap pemenang juara dunia MotoGP?

(BACA JUGA: Tonton! Ini Deretan Momen Terbaik Sepanjang Gelaran MotoGP 2017)

Ternyata pembuatnya hanya satu orang seniman yakni Marc Garcia.

Dalam menghasilkan karya-karyanya Garcia bekerja sendiri tanpa bantuan orang lain.

Dilansir dari Motomatters.com, ternyata bentuk trofi MotoGP itu terinspirasi dari logo MotoGP, dan juga sebuah monumen di Paris bernama Vendome.

Dari logo itu, Gracia mengambil ide dari bentuk lempengan untuk pemenang tiap tahun.

Sedangkan menara Vendome menjadi ide awal dari konstruksi Championship Tower ini.

Lalu seperti apa proses pembuatannya? Simak prosesnya berikut ini.

Bersumber dari website milik Marc Garcia, dia memposting foto bagaimana tiap lempeng dibuat.

garciarojals.com

Awalnya dibuat sebuah lempeng, kemudian lempeng diukir.

Tentunya tergantung siapa juara dunianya.

garciarojals.com

Tiap lempeng berisi tahun kejuaraan, nama peraih juara dunia beserta nama pabrikan dan nomor balapnya.

Kemudian lempengan itu dibengkokkan
garciarojals.com
Kemudian lempengan itu dibengkokkan

Kemudian lempengan itu dibengkokkan untuk dapat disatukan dengan frame.

Proses membengkokannya menggunakan kayu berbentuk silinder.

garciarojals.com

Lempeng yang sudah dibengkokkan tersebut disambungkan dengan frame.

Frame itu digunakan agar lempengan dapat dipasang di Championship Tower

garciarojals.com

Setelah itu baru dilakukan penyempurnaan dengan mendetail dengan memotong sisa lempengan.

Kemudian menghaluskannya sehingga tidak ada bagian yang tidak sempurna.

Untuk tahun ganjil digunakan finishing glossy dan di tahun genap digunakan finishing matte.

Jadilah sebuah lempeng untuk diberikan pada Dorna
garciarojals.com
Jadilah sebuah lempeng untuk diberikan pada Dorna

Tiap tahun dikirimkan pada Dorna selaku penyelenggara MotoGP dengan kotak yang terbuat dari kayu dan carbon fiber.

Setiap satu lempeng ini akan disatukan di Championship Tower.

Tiap berjalannya MotoGP akan semakin tinggi trofi bergengsi ini.

Keren ya sob!

Editor : Iday
Sumber : Motomatters.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Huruf E di Indikator Bensin Bukan Berarti Tangki Kosong, Masih Ada Sisa Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa