Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Rasanya Turing Gak Biasa Naik Honda CRF150L, Dua Hal Ini Bikin Beda!

Dimas Pradopo - Rabu, 15 November 2017 | 17:39 WIB

GridOto.com - Honda CRF150L yang baru dirilis minggu lalu (9/11) langsung diajak turing, tapi karena turingnya pakai trail, treknya gak biasa.

"Biar beda, harus coba dua trek sekaligus, on dan off road," kata Thomas Wijaya, Marketing Director PT Astra Honda Motor (AHM).

Ya, treknya lewat aspal dan beton khas jalan raya juga masuk ke jalur off road, makanya ban dipasang tipe standar, begitu juga dengan kelengkapan berkendaranya.

Spion sampai lampu sein dan plat nomor lengkap terpasang.

Turing dimulai dari Armor Cafe menuju Bukit Moko sejauh 7 km dengan suguhan jalanan pedesaan yang berujung pada trek tanah sebagai pembuka keseruan berkendara off road dengan Honda CRF150L.

Selepas dari Bukit Moko, jalanan tanah padat yang licin setelah diguyur air hujan mulai menantang.

Licin memang, apalagi ban masih standar, jadi harus lebih hati-hati dan memperhatikan balance, terutama di roda belakang.

Oiya, ban standar sebelumnya sudah diseting 15 psi saja agak lebih mengigit.

 "Di trek tanah memang agak licin, tapi di aspal masih bagus gripnya," ungkap Marketing Director PT Astra Honda Motor Shigeto Kimura di sela-sela perjalanan.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa