Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Atasi Kick Starter Macet di Skutik, Kenali Juga Penyebabnya

Luthfi Anshori - Rabu, 15 November 2017 | 15:00 WIB
Kick starter di motor skutik
Thio Pahlevi
Kick starter di motor skutik

GridOto.com - Sama seperti motor harian pada umumnya, motor bertransmisi otomatis juga dilengkapi electric starter dan kick starter untuk menghidupkan mesin.

Karena tidak ingin susah, kebanyakan bikers pun lebih memilih electric starter, ketika ingin menyalakan mesin.

Sayangnya, seringnya penggunaan electric starter akan membuat kick starter yang jarang digunakan bisa menjadi keras, bahkan macet.

Kick starter yang terasa keras atau macet disebabkan per stopper pemegang penghubung antar gir yang mulai berkarat karena jarang digunakan.

(BACA JUGA: Menyalip Saat Touring Harus Tetap Waspada! Kalau Enggak Nanti Kayak di Video Ini)

Penyebab lainnya juga adalah pembersihan komponen CVT yang tidak maksimal, hanya bagian CVT-nya tetapi tidak diperhatikan bagian covernya.

"Biasanya itu karena jarang digunakan sehingga menimbulkan kotoran yang berpotensi menjadi karat. Kemudian juga pembersihan CVT yang hanya fokus pada bagian CVT saja tetapi cover CVT-nya tidak", kata Kukuh Aristiawan, Kepala Mekanik Big Wing Astra Motor BSD, Tangerang, kepada GridOto.com (13/11).

Untuk mengatasinya adalah dengan cara membongkar blok CVT kemudian bersihkan bagian penghubung gir, gunakan gemuk atau grease pada per stopper dan gir agar kick starter lancar kembali.

Perawatan lainnya yang sederhana bisa dengan cara rutin menggunakan kick starter ketika menyalakan motor minimal satu kali sehari setiap harinya.

"Solusi mudahnya, cukup gunakan kick starter minimal sekali dalam sehari agar tidak keras atau macet," pungkas Kukuh.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Hapus Nomor Mantan, Simpan Kontak Penting Ini Saat Darurat di Jalan Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa