GridOto.com - Mitsubishi selalu membuat inovasi dalam mengembangkan bisnisnya.
Mulai dari pengembangan teknologi di dalam mobilnya hingga pelayanan after salesnya.
Melalui Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Mitsubishi menghadirkan aplikasi di smartphone kamu.
Aplikasi ini diperkenalkan dengan nama My Mitsubishi Motor ID.
Widia Laksita, Section Head of Sales Satisfaction Departement MMKSI, menjelaskan bahwa keberadaan aplikasi ini nantinya akan membantu konsumen serta Mitsubishi sendiri untuk saling berinteraksi.
(BACA JUGA : Video Tips Ganti Head Unit Mitsubishi Xpander GLS dan Exceed)
Aplikasi ini memiliki beberapa fitur yang menarik.
Diantaranya Booking Test Drive, Service Booking, dan beberapa fitur lainnya.
Jadi jika kamu ingin test drive Mitsubishi Xpander, tinggal download aplikasi ini di smartphone kamu.
Kemudian pilih fitur Service Test Drive dan tinggal menentukan tanggal dan dealer mana yang dipilih.
Aplikasi ini tidak ribet dan dijamin konsumen akan lihai menggunakannya.
(BACA JUGA : Wow, Mitsubishi Xpander Sudah Terlihat di Dealer Mobil Bekas. Alasannya Mengejutkan!)
Kamu juga bisa melakukan service booking jika kamu sedang tidak ada waktu untuk service pada hari itu.
Masih banyak lagi fitur menarik lainnya.
Penasaran? Silakan download aplikasi My Mitsubishi Motor ID di smartphone kamu.
Artikel ini sudah dipublikasikan otomotif.kompas.com dengan judul Mudahkan Konsumen, Mitsubishi Siapakan Aplikasi "Online"
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | KompasOtomotif |
KOMENTAR