GridOto.com - Insiden perampasan atribut ojek online di Serang, Banten kemarin (12/11/2017) berbuntut demo.
Ratusan ojek pangkalan berkumpul di depan kantor Walikota Serang, Banten untuk menyalurkan aspirasi mereka.
Mereka menuntut agar ojek online tidak boleh beroperasi kembali di sekitaran Banten.
Mereka merasa bahwa keberadaan ojek online membuat rezeki mereka tidak mengalir deras.
(BACA JUGA : Ojek Pangkalan Kembali Bikin Masalah dengan Ojek Online di Banten. Ini Videonya)
Dalam sebuah video dari grup Facebook Koran Gojek Keluhan Driver Customer, ratusan ojek pangkalan berkumpul dan menyalurkan aspirasi mereka.
Walikota Serang menanggapi aspirasi ojek pangkalan dengan menutup operasi ojek online di sekitar Banten.
Tanggapan ini disambut meriah oleh para ojek pangkalan.
Pemerintah mengambil tindakan ini untuk menjaga lingkungan di Banten lebih kondusif.
Apakah tindakan pemerintah Banten ini membuat ojek online berhenti beroperasi untuk selamanya?
Simak video berikut.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Facebook.com/KORAN GOJEK KELUHAN DRIVER CUSTOMER |
KOMENTAR