Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mentok, Andrea Dovizioso Akan Tempur Habis-Habisan di MotoGP Valencia

Iday - Minggu, 12 November 2017 | 15:38 WIB
Andrea Dovizioso
twitter.com/MotoGP
Andrea Dovizioso

GridOto.com - Andrea Dovizioso boleh saja terkena flu menjelang balapan terakhir MotoGP 2017 di Valencia hari ini (12/11).

Tetapi kondisinya sudah mentok, tak ada jalan lagi baginya selain bertempur habis-habisan hingga titik kemampuan terakhir.

Ia harus menghadapi kenyataan ini, ia start dari urutan kesembilan, menjalani balapan sepanjang 30 lap, harus juara dan Marc Marquez enggak boleh finish 11 besar.

(BACA JUGA: Waduh, Jelang MotoGP Valencia Andrea Dovizioso Malah Kena Flu)

Berat? Pasti!

Tapi melihat Marc Marquez terjatuh dua kali selama latihan dan kualifikasi menyiratkan dalam balapan apapun bisa terjadi.

"Saya pikir kami punya kesempatan bertarung meraih podium. Tapi kami tahu ini akan susah karena beberapa pembalap memiliki kemampuan yang sangat kuat," ujarnya seperti dikutip gpupdate.net.

"marc Marquez sangat cepat tapi juga ada beberapa kali jatuh dan ini berarti lawan kami pun enggak punya banyak keuntungan."

"Kami harus melanjutkan bekerja di babak pemanasan dan mengendar sehalus mungkin, mengurangi agresivitas tapi di balapan kami akan bertarung hingga titik terakhir," tekad Andrea Dovizioso.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Awas Meledak, Ini Alasan Jangan Coba-coba Geber Motor Matik Posisi Diam

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa