GridOto.com - Wahana Motor Sejati, main dealer motor Honda daerah Jakarta dan Tangerang menyediakan fasiltas darurat yang bernama Wahana Help.
Wahana Help ini bertugas untuk menangani kondisi darurat, termasuk kalau motor Honda kamu mogok di jalan.
Untuk penanganan di tempat tergantung dari berat atau tidaknya kerusakan.
(BACA JUGA: Ini Alasan Dani Pedrosa Merasa Sangat Percaya Diri Menghadapi MotoGP Valencia)
"Kalau penanganan masalah ringan bisa kita langsung selesaikan, tapi kalau berat paling kita arah ke dealer Wahana terdekat," ujar Mulyono, Kepala Wahana Ciputat kepada GridOto.com di sela-sela waktu istirahat (01/11)
Kalau masalah ringan mekanik Wahana Help bisa mengerjakan di tempat.
Tapi jika dirasa berat dan harus ada penanganan lebih lanjutnya, Wahana Help akan membantu membawa motor kamu ke dealer Wahana terdekat.
Meski Wahana Help termasuk dari program Honda Care,
tapi Wahana Help merupakan program dari main dealer Wahana sendiri.
Sehingga waktu operasionalnya lebih lama yaitu dari jam 08.00 pagi hingga 20.00 malam.
(BACA JUGA: Done! Ini Wujud Mitsubishi Xpander Yang Pakai Body Kit Aftermarket)
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR